Beranda Pemerintahan Warga Menginginkan Perbaikan Jalan Lingkungan Dalam Reses Iip Makmur

Warga Menginginkan Perbaikan Jalan Lingkungan Dalam Reses Iip Makmur

Warga antusiasi mengikuti kegiatan reses anggota DPRD Provinsi Banten dari Fraksi PKS, Drs. KH. Iip Makmur.
Warga antusiasi mengikuti kegiatan reses anggota DPRD Provinsi Banten dari Fraksi PKS, Drs. KH. Iip Makmur.

LEBAK – Anggota DPRD Provinsi Banten yang juga sebagai ketua Komisi II Iip Makmur menggelar reses masa persidangan kedua tahun sidang 2022-2023, yang dilaksanakan di Kampung Bongbong, Desa Banjarsari, Kecamatan Warunggunung, Kabupaten Lebak, Banten, Sabtu (18/2/2023).

Iip Makmur mengatakan, jika masa reses ini merupakan masa yang paling penting bagi anggota DPRD. Reses baginya merupakan media menjaring aspirasi dari masyarakat.

“Reses merupakan kewajiban bagi anggota DPRD dalam menjaring informasi dari masyarakat untuk kemudian disalurkan kepada masyarakat,” kata Iip saat ditemui BantenNews.co.id seusai acara reses, Sabtu (18/2/2023).

Ia menjelaskan, dalam kegiatan reses di Kampung Bongbong ini dirinya mendapatkan beberapa aspirasi dari masyarakat diantaranya, perbaikan jalan lingkungan dan terkait BPJS.

“Insya Allah aspirasi dari warga Kampung Bongbong ini akan saya perjuangkan dan mengawal terus pada rapat paripurna nanti bersama rekan-rekan Fraksi untuk menjadikan prioritas apa yang telah disampaikan oleh warga,” ujarnya.

Ia menambahkan, akan memfasilitasi aspirasi warga sebagai tanggung jawab sebagai wakil rakyat. “Saya akan sekuat tenaga dan akan benar-benar memperjuangkan apa yang menjadi keinginan dan harapan masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, Ade Gunawan mengatakan, jika dirinya bersama warga menginginkan perbaikan jalan lingkungan yang berada di Kampung Bongbong.

“Alhamdulillah, aspirasi masyarakat sudah ditampung dan diterima oleh pak H Iip Makmur, mudah-mudahan aspirasi masyarakat bisa cepat direalisasikan,” katanya. (San/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News