KAB. TANGERANG – Warga Perumahan Villa Tangerang Elok RT 05/RW 08, Kelurahan Kuta Jaya, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang dibuat geger.
Pasalnya, aksi vandalis orang misterius menyasar sebuah tembok Musala Darussalam dan terjadi perusakan fasilitas musala seperti penyobekan Kitab Suci Alquran serta sejadah disobek-sobek.
Saat dikonfirmasi BantenNews.co.id, Kapolsek Pasar Kemis Polresta Tangerang AKP Fikry Ardiansyah membenarkan peristiwa tersebut. Kata Kapolsek peristiwa terjadi sekitar pukul 15.30 WIB, Selasa (29/9/2020).
“Betul ada kejadian itu, kini dalam pengembangan polisi. Untuk lebih jelas nanti release resmi dari Kapolres ya,” ujar Fikry saat dihubungi, Selasa (29/9/2020) malam.
Dijelaskan singkat oleh Kapolsek, kejadian semula adanya saksi Rifki Hermawan hendak melaksanakan adzan panggilan ibadah shalat Azhar di Musalah Darussalam.
Namun, ketika memasuki musalah, saksi melihat kondisi musollah sudah dicoret-coret temboknya dan sajadah di gunting serta Alquran di coret.
“Kami tiba dilokasi kejadian, meminta warga dan pengurus musalah untuk membersihkan ruangan dan coretan yang ada di tembok,” pungkasnya
(Ren/Red)