Beranda Pemerintahan Wakapolda Banten hingga Kabid Humas Dimutasi

Wakapolda Banten hingga Kabid Humas Dimutasi

Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga

SERANG – Kepala Kepolisian Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Listyo Sigit Prabowo kembali melakukan mutasi dan rotasi di tubuh Polri. Di antaranya Wakil Kepala dan sejumlah Pejabat Utama (PJU) Kepolisian Daerah (Polda) Banten.

Keputusan mutasi dan rotasi beberapa perwira tinggi serta perwira menengah tersebut tertuang dalam Surat Telegram Kapolri Nomor : Kep/1753/XII/2022, Kep/1754/XII/2022, Kep/1755/XII/2022, Nomor : Kep/1756/XII/2022 tertanggal Sabtu (24/12/2022).

Brigjen Pol Ery Nursatari yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Banten dimutasi sebagai Dirkamsel Korlantas Polri. Posisi Wakapolda Banten kemudian akan diisi oleh Kombes Pol M Sabilul Alif yang sebelumnya menjabat sebagai analis kebijakan madya Binkar SSDM Polri.

Selanjutnya Kombes Pol Budi Mulyanto yang sebelumnya menjabat sebagai Dirlantas Polda Banten mendapat jabatan baru sebagai Dirsamapta Polda Sumsel. Posisi Dirlantas Polda Banten diisi oleh Kombes Pol Firman Darmansyah yang sebelumnya menjabat sebagai Dirlantas Polda Riau.

Selain itu, jabatan Kabid Humas Polda Banten yang sebelumnya diemban Kombes Pol Shinto Bina Gunawan Silitonga, digantikan oleh AKBP Didik Hariyanto yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolresta Banyuwangi.

Kombes Pol Shinto Bina Gunawan Silitonga mendapat jabatan baru sebagai Atase POL/SLO Divhubinter Polri.

Kemudian Kombes Pol Raden Romdhon Natakusuma yang sebelumnya mengemban jabatan Kapolresta Tangerang mendapat jabatan baru analis kebijakan madya Korlantas Polri dalam rangka Dik Lemhannas tahun 2023. Posisi Kapolresta Tangerang diisi oleh Kombes Pol Sigit Dany Setiyono yang sebelumnya sebagai Kapolresta Bandara Soekarno Hatta Polda Metro Jaya.

Kapolda Banten Irjen Pol Rudy Heriyanto mengucapkan selamat kepada para pejabat yang ikut dalam mutasi dan promosi dari Kapolri. Keputusan tersebut didasarkan pada penilaian kontribusi kinerja yang telah diberikan selama bertugas di wilayah Banten.

Kapolda Banten juga berpesan untuk para pejabat Polda Banten yang berpindah tugas dapat terus optimal dalam memberikan pelayanan, perlindungan dan pengayoman masyarakat di tempat penugasan yang baru.

“Selamat atas mutasi promosinya dan senantiasa total dalam bekerja,” kata Rudy dalam keterangannya, Minggu (25/12/2022).

Sementara itu, Kabid Humas Polda Banten Kombes Pol Shinto Silitonga mengucapkan terima kasih atas support mitra media yang selama dirinya menjabat selalu aktif mengangkat pemberitaan dari Polda Banten

“Waktu untuk belajar di humas sudah selesai, luar biasa support dari teman-teman media Banten, kami apresiasi dan berterima kasih untuk itu,” ucap Shinto. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News