SERANG – Aksi Kasat PJR Banten, AKBP Trilaksono viral di media sosial. Aksi pejabat polisi tersebut mendapatkan apresiasi netizen karena berusaha mengurai kemacetan di Gate Tol Serang Timur pada Minggu (22/12/2019), kemarin.
Sambil berlari AKBP Trilaksono membagikan tiket tol kepada pengendara yang hendak melintas di Tol Tangerang-Merak.
Videonya pun beredar luas di Facebook. Banyak netizen yang membagikan aksi terpuji petugas kepolisian tersebut.
Aksi AKBP Trilaksono yang membagikan tiket kepada para pengendara tersebut dinilai efektif mengurai kemacetan. Sehingga lalu lintas di wilayah sekitar berjalan lancar.
“Ijin melaporkan Jenderal, Kasat PJR Banten, AKBP Trilaksono membagikan tiket tol, dalam rangka mengurai kemacetan dan memperlancar arus lalu lintas masuk gate tol Serang Timur, situasi aman tka,” ujar Syaiful Bahri seorang pengendara yang membagikan video aksi AKBP Trilaksono tersebut.
Hingga berita ini terbitkan banyak komentar positif dari para netizen yang melihat aksi AKBP Trilaksono.
(Man/Red)