Beranda Kesehatan Usai Divaksin Sinovac, 3 Tenaga Kesehatan di Kabupaten Tangerang Demam

Usai Divaksin Sinovac, 3 Tenaga Kesehatan di Kabupaten Tangerang Demam

Vaksin Sinovac - foto istimewa

KAB. TANGERANG – Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang mengungkapkan, terdapat tenaga kesehatan (Nakes) di puskesmas mengalami efek samping usai di suntik vaksin Sinovac.

Juru Bicara Satgas Covid-19 Kabupaten Tangerang, dr Hendra Tarmizi mengatakan sebanyak 3 Nakes ditemukan mengalami gejala suhu panas atau demam sampai nyeri ditubuhnya.

“Kita ada menemukan orang yang panas, tiga orang Nakes. Itu adalah gejala umum kalau orang divaksin,” ujarnya dihubungi BantenNews.co.id, Rabu (27/1/2021).

Pria yang juga menjabat Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Kabupaten Tangerang itu menerangkan, gejala itu timbul karena faktor imunitas.

Dikatakannya, imunitas seseorang berbeda-berbeda. Sehingga hal ini yang kemudian berpengaruh setelah di suntik vaksin.

“Ada Nakes yang tidak memiliki gejala apapun itu imunitas baik. Tapi ada sebaliknya yang mengalami panas, nyeri, bahkan bengkak usai di suntik. Itu faktor imunitasnya,” ungkapnya.

Kendati demikian, Hendra memastikan, ketiga Nakes tersebut saat ini kondisinya sudah normal kembali.

“Sekarang tiga orang nakes itu sudah sehat dan normal seperti biasanya. Sekali lagi itu gejala umum yang karena faktor imunitas,” tandasnya.

Sekadar informasi, kegiatan vaksinasi Covid-19 Sinovac di puskesmas Kabupaten Tangerang telah memasuki hari ketiga, usai digelar secara serentak, Senin (25/1/2021).

Pada hari ketiga, sebanyak 1.400 tenaga kesehatan di puskesmas telah disuntik vaksin Covid-19. Program vaksinasi tahap pertama tersebut ditargetkan selesai pada akhir Februari 2021.

(Ren/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News