PANDEGLANG – Mobil dinas milik Kepala Dinas Sosial (Dinsos) Kabupaten Pandeglang, Wawan Setiawan terperosok ke dalam parit saat meninjau lokasi banjir di Kecamatan Patia, Kabupaten Pandeglang, Selasa (3/12/2024). Nahasnya, mobil dinas tersebut akhirnya ikut terendam banjir.
Belakangan diketahui, peristiwa tersebut terjadi di jalan Pagelaran-Patia Desa Pagelaran, Kecamatan Pagelaran, Kabupaten Pandeglang.
Berdasarkan informasi, mobil pejabat eselon II di Lingkup Pemkab Pandeglang itu mengiringi rombongan Bupati Pandeglang serta beberap pejabat lainnya untuk meninjau lokasi banjir.
Namun pada saat diperjalanan mobil tersebut masuk ke dalam parit karena jalan yang dilalui tertutup banjir.
Akibatnya, iring-iringan mobil tersebut sempat tersendat lantaran sebagian badan mobil menutupi jalan yang akan dilalui. Mobil Kadinsos baru bisa meneruskan perjalanan setelah dibantu derek oleh mobil lain.
Selain mobil Kadinsos, mobil dinas Kepala Diskomsantik Kabupaten Pandeglang juga sempat terperosok lantaran jalan yang dilalui tidak terlihat oleh banjir. Akan tetapi mobil itu bisa langsung meneruskan perjalanan setelah diangkat secara ramai-ramai oleh warga.
Kejadian mobil Kadinsos yang terperosok ke parit sempat diabadikan oleh kamera handphone warga dan ramai di media sosial.
Dalam video yang berdurasi 20 detik, perekaman video menjelaskan bahwa mobil Kadinsos terjebak ke parit karena jalan yang dilalui tertutup banjir.
“Kajebros gaes kajebros (terperosok gaes terperosok),” ungkap si perekam video, Rabu (4/12/2024).
Kabarnya, usai kejadian tersebut mobil dinas Kadinsos mengalami rusak pada bagian mesin karena terendam banjir dan harus diperbaiki.
Kabar tersebut juga dibenarkan oleh Kabid Kedaruratan dan Logistik pada BPBDPK Kabupaten Pandeglang, Lilis. Kata dia, mobil itu terperosok ketika akan meninjau warga yang terdampak bencana banjir di Kecamatan Patia.
“Iya itu lagi dalam perjalanan ke Kecamatan Patia,” singkat Lilil.
Penulis : Memed
Editor: Tb Moch. Ibnu Rushd