TANGSEL – Kasus positif Covid-19 varian Omicron di Kota Tangerang Selatan (Tangsel) terus bertambah. Dari yang sebelumnya 5, kini bertambah menjadi 7 kasus.
“Ada tujuh kasus yang terkonfirmasi Omicron sekarang. Laporannya kemarin, ada penambahan dua kasus,” ujar Walikota Tangsel, Benyamin Davnie kepada wartawan, Selasa (18/1/2022).
Benyamin mengatakan, pasien Omicron tambahan tersebut bukan merupakan pelaku perjalanan luar negeri (PPLN). Kasus tersebut berasal dari transmisi lokal.
“Kami juga nanti akan melakukan pelacakan atau tracing terhadap para kontak erat dengan pasien yang terkonfirmasi Omicron,” ucap Benyamin.
Sebelumnya diketahui, Dinas Kesehatan Kota Tangsel mengonfirmasi adanya empat kasus Omicron. Tiga di antaranya berasal dari transmisi lokal dan satunya dari luar negeri. Kemudian kasus Omicron bertambah satu yang berasal dari transmisi lokal, sehingga jumlahnya jadi lima orang, Kamis (13/1/2022).
Dengan adanya penambahan kasus Omicron, Pemkot Tangsel memastikan terus melakukan upaya antisipasi terhadap penyebaran Covid-19, terutama varian Omicron yang saat ini tengah merebak. Di antaranya meliputi kesiapan para tenaga kesehatan serta fasilitas kesehatan yang ada di Tangsel. (Ihy/Red)