RUSIA – Jerman harus menyudahi pertandingan di Piala Dunia 2018 setelah dikalahkan Korea Selatan. Ada sejumlah catatan buruk yang dibuat Jerman setelah pulang lebih awal dari Rusia.
Jerman harus angka koper usai dikalahkan Korsel di laga terakhir Grup F. Dalam pertandingan di Kazan Arena, Rabu (28/6/2018) malam WIB, Die Mannschaft kalah dengan skor 0-2.
Hasil itu menempatkan Jerman sebagai juru kunci Grup F. Mereka cuma mengumpulkan tiga poin hasil dari satu kemenangan atas Swedia.
Jerman memang kepayahan sejak awal turnamen. Di laga pertama, mereka dikalahkan Meksiko dengan skor 0-1. Meski sempat membuka asa lewat kemenangan 2-1 atas Swedia, Jerman akhirnya harus pulang lebih awal.
Berikut adalah angka-angka di balik perjalanan mengecewakan Jerman di Piala Dunia 2018 seperti dilansir detik.com:
80 – Jerman tersingkir di putaran pertama Piala Dunia untuk pertama kalinya dalam 80 tahun, sejak dikalahkan Swiss pada 1983. Saat itu, Jerman imbang 1-1 di laga pertama sebelum dikalahkan 2-4 di laga replay.
1 – Ini adalah kali pertama Jerman tersingkir di fase grup Piala Dunia sejak format grup digunakan di Piala Dunia 1950.
2 – Ini jadi Piala Dunia dengan produktivitas terburuk bagi Jerman (dua gol). Rekor sebelumnya adalah tiga gol di Piala Dunia 1938 di mana mereka hanya memainkan dua pertandingan.
4 – Jerman menjadi tim juara bertahan keempat yang tersingkir di fase grup di lima Piala Dunia terakhir. Prancis (2002), Italia (2010), dan Spanyol (2014) lebih dulu mengalami di tiga Piala Dunia terakhir.
32 – Untuk pertama kalinya dalam 32 tahun, Jerman gagal memenangi dua laga di fase grup yang berisi empat tim, sejak format ini diperkenalkan di Piala Dunia. Secara keseluruhan, Jerman sudah empat kali gagal meraih dua kemenangan di babak grup. (Red)