CILEGON – Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Golkar Provinsi Banten, Ratu Tatu Chasanah mendesak pengurus DPD Golkar Cilegon agar kembali memecut kadernya supaya kembali menang pada Pemilu 2024.
Tatu menilai kader Golkar di Cilegon saat mengalami penurunan. Itu terbukti pada periode 2019-2024 tak ada kader Golkar di Cilegon yang duduk di Kursi DPRD Provinsi Banten maupun DPR RI.
Begitu juga pada momen Pilkada pada 2019, Kader Golkar Cilegon kalah dalam pesta demokrasi 5 tahunan tersebut.
“Kader Golkar Cilegon itu untuk Anggota DPRD Banten hilang, jadi harus ada lagi,” ujar Tatu kepada wartawan usai acara Penandatanganan Kesepakatan Bersama tentang Kerjasama Antar Daerah Dalam Pengembangan Potensi Daerah antara Pemkot Cilegon dengan Pemkab Serang di Aula Setda II Cilegon, Selasa (1/8/2023).
Sebab itu, kata Tatu, DPD Golkar Cilegon harus kembali menyatukan semangat untuk meraih target yang sudah ditetapkan Ketua Umum Parta Golkar.
“DPP kembali menugaskan kepada ketua DPD I dan DPD II untuk ikut serta dalam Pileg, Pilkada, Pilgub dan Pilpres, tergetnya harusnya menang lagi, target Cilegon tentunya sudah di DPD II ya, kita berharap menang lagi,” ucap Tatu.
Tatu berharap DPD Golkar Cilegon bisa kembali menempatkan para kadernya pada Pileg 2024 mendatang.
“Karena memang kan ditargetkan di Provinsi Banten berapa, DPR RI berapa dan Kota berapa, ini sudah direkap dan sudah di tangan Ketum, Golkar Cilegon harus mendudukkan kembali Kadernya di DPR RI, DPRD Banten maupun kota karena kan semua partai tujuannya di eksekutif dan legislatif,” katanya.
Terkait hal ini belum ada tanggapan dari DPD Golkar Cilegon. Wartawan masih berusaha mengkonfirmasi pihak terkait.
(Man/Red)