Beranda Pemerintahan Tarik Investasi Pariwisata, Pemkab Lebak Bakal Permudah Perizinan

Tarik Investasi Pariwisata, Pemkab Lebak Bakal Permudah Perizinan

Wakil Bupati Lebak Ade Sumardi saat menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi Tahun 2018
Follow WhatsApp Channel BantenNews.co.id untuk Berita Terkini

LEBAK – Wakil Bupati Lebak, Ade Sumardi didampingi Sekretaris Daerah (Sekda), Dede Jaelani dan Asda II, Budi Santoso menghadiri Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pengendalian Inflasi Tahun 2018 yang diselenggarakan di Grand Sahid Hotel, Jakarta, Kamis (26/07/2018).

Rakornas yang diselenggarakan oleh Bank Indonesia (BI) dengan mengambil tema Mempercepat Pembangunan Infrastruktur untuk Mewujudkan Stabilitas Harga dan Pertumbuhan Ekonomi yang Inklusif serta Berkualitas tersebut dipimpin langsung oleh Presiden Joko Widodo yang dihadiri Kepala Daerah Se Indonesia.

Tahun ini BI menargetkan inflasi 3,5% plus minus 1% dan 2019 sebesar 3% plus minus 1%. Koordinasi kebijakan antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, dan BI dalam pengendalian inflasi akan terus diperkuat.

Wakil Bupati Lebak, Ade Sumardi mengatakan bahwa Lebak siap menjalankan arahan Presiden untuk memperkuat pengendalian Inflasi, menurutnya arahan pemerintah pusat terkait pengendalian inflasi sudah sejalan dengan kebijakan Pemkab, terutama pengembangan sektor wisata.

“Pengembangan disektor wisata sudah sesuai dengan visi misi kita.” ujar Ade.

Kata Wabup, sektor wisata yang digalakkan Pemkab Lebak sebagai pemantik bagi pertumbuhan ekonomi masyarakat. Selain itu terkait investasi, Pemkab Lebak saat ini sedang gencar-gencarnya meyakinkan para calon investor, bahwa Lebak merupakan daerah yang kondusif untuk berinvestasi. Pihaknya juga akan mempermudah perizinan bagi para investor.

“Untuk pengendalian inflasi, Pak Presiden mengarahkan agar investasi dipermudah, tapi investasi yang orientasinya ekspor,” katanya. (Tra/Ali/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News