Beranda Pemerintahan Ssstt….Reno Yanuar Temui Edi Ariadi. Ada Apa Ya?

Ssstt….Reno Yanuar Temui Edi Ariadi. Ada Apa Ya?

Edi Ariadi di ruang kerjanya berjabatan tangan bersama Reno Yanuar. (doc. FB Yadhi Marhaen)

CILEGON – Usai mengikuti rapat paripurna DPRD Cilegon, Ketua DPC PDI Perjuangan Reno Yanuar menemui Plt Walikota Cilegon, Edi Ariadi. Masih dengan peci dan berpakaian safari, Reno menyambangi langsung ruang kerja Edi Ariadi didampingi kader partainya yang juga Anggota DPRD Cilegon, Yusuf Amin.

“Ya dia (Reno Yanuar) bilang silaturahmi. Kalau saya kan siapa saja juga (tamunya) diterima. Tadi dia juga ngasih ucapan selamat,” kilah Edi Ariadi, Senin (14/1/2019) sore.

Diberitakan sebelumnya, politisi dan birokrat ini bersama-sama menghadiri paripurna yang mengagendakan pengumuman peresmian pemberhentian Walikota Cilegon masa jabatan 2016-2021, dan selanjutkan pengajuan usulan pelantikan Edi Ariadi sebagai Walikota Cilegon dan dibarengi dengan pemberhentiannya sebagai Wakil Walikota.

Edi membantah bila dalam pertemuan itu turut membahas rencana Reno Yanuar yang dikabarkan akan siap maju dalam bursa pengisian jabatan pendamping Edi Ariadi, yakni sebagai Wakil Walikota. “Waduh ngga tahu ya kalau siap mendampingi. Pokoknya kalau saya siapa saja (calon wakil walikota). Beliau datang, masak saya nolak,” ujarnya.

Dokumentasi ‘silaturahmi’ Reno Yanuar pada kesempatan itu pun sempat tersebar di media sosial facebook yang diunggah oleh akun Yadhi Marhaen. Dalam foto itu, tampak senyum lebar di antara keduanya seraya berjabatan tangan yang sontak menuai tanggapan di kalangan netizen lainnya. “Serasi birokrasi dan politisi,” tulis akun Maman Faturrohman, mengarah pada keserasian terhadap kedua sosok di dalam foto sebagai pasangan kepala daerah.

Terpisah, Reno Yanuar yang dikonfirmasi melalui telepon genggamnya membenarkan adanya silaturahmi yang tak biasa tersebut. Namun demikian dirinya tidak merinci pokok pembahasan antar keduanya dalam pertemuan itu. “Silaturahmi aja, ngobrol santai sambil minum kopi,” ujarnya melalui pesan WhatsApp.

Reno tak menampik bila pada kesempatan itu dirinya turut memberikan ucapan selamat kepada Edi Ariadi yang diprediksi tak lama lagi akan menjabat sebagai Walikota Cilegon pasca perhelatan paripurna itu. “Kira-kira begitulah,” tandasnya. (dev/red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News