Beranda Peristiwa Selamatkan Ekosistem Laut, Muspida Cilegon ‘Tanam’ Terumbu Karang di Perairan Banten

Selamatkan Ekosistem Laut, Muspida Cilegon ‘Tanam’ Terumbu Karang di Perairan Banten

TNI AL Banten, Ditpolarud Polda Banten, Basarnas Banten, POSSI Kota Cilegon dan elemen masyarakat melakukan transpalansi terumbu karang di Pulau Sangiang, Kabupaten Serang

SERANG – Guna tetap melestarinya terumbu karang di perairan Banten, TNI AL Banten, Ditpolarud Polda Banten, Basarnas Banten, Persatuan Olahraga Selam Seluruh Indonesia (POSSI) Kota Cilegon dan elemen masyarakat melakukan transpalansi terumbu karang di Pulau Sangiang, Kabupaten Serang, Senin (13/8/2019). Sebanyak 50 terumbu karang ditanam di Pulau berpenghuni tersebut.

Hadir dalam kegiatan tersebut Dirpolairuda Polda Banten, AKBP Noer Wiyanto, Kepala Basarnas Banten, Zaenal Arifin, Kapolres Cilegon, AKBP Rizky Agung Prakoso, Dandim 0623 Cilegon, Letkol Armed Rico Ricardo Sirait dan berbagai komunitas pecinta laut Banten.

Danlanal Banten Letkol Pelaut (P) Golkariansyah mengatakan, kegiatan penanaman terumbu karang itu merupakan salah satu upaya melestarikan terumbu karang di Selat Sunda, khususnya perairan Banten.

TNI AL Banten, Ditpolarud Polda Banten, Basarnas Banten, POSSI Kota Cilegon dan elemen masyarakat melakukan transpalansi terumbu karang di Pulau Sangiang, Kabupaten Serang

Dalam acara itu pihaknya juga mengajak sejumlah elemen di Provinsi Banten untuk menjaga kelestarian alam bawah laut agar tetap lestari. Apalagi perairan Banten merupakan lintasan internasional. Sehinga cukup rawan terjadinya kerusakan terumbu karang.

“Kita ingin menyelamatkan terumbu karang di laut Banten,” ujarnya disela acara.

Danlanal menyatakan penanaman terumbu karang itu juga sebagai bentuk kepedulian terhadap ekosistem bawah laut. Sebab banyak terumbu karang di perairan Banten mulai mengalami kerusakan.

“Sebelum penanaman ini, kita pernah melaksanakan penyelaman juga, pengecekan, banyak terumbu karang yang rusak. Disitu timbul niat dari teman-teman, dan juga dari POSSI untuk membantu menyelamatkan terumbu karang,” terangnya.

Dengan adanya kegiatan tersebut, dia berharap seluruh elemen masyarakat yang ada di Banten dapat bersama-sama menjaga ekosistem bawah laut dan mengkampanyekannya.

“Kita juga berharap masyarakat bisa menjaga kelestarian laut,” harapnya.

Ditempat yang sama, Ketua POSSI Kota Cilegon, Irfan Ali Hakim menuturkan trasplantasi terumbu karang tersebut diharapkan dapat memperbaiki kondisi alam bawah laut di Banten. Sebab dengan kondisi terumbu karang yang mulai banyak mengalami kerusakan dapat menganggu ekosistem.

“Tujuannya untuk merehabilitasi terumbu karang yang rusak. Kalau ini rusak tentunya menggangu biota laut lainnya. Sebab itu kita perlu memperbaikinya agar ekosistem yang ada di bawah laut bisa seimbang dan lestari,” ujarnya. (Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News