Beranda Politik Selain 2 ASN Ternyata Ada Anggota Sekretariat PPS dan Sekdes Dalam Video...

Selain 2 ASN Ternyata Ada Anggota Sekretariat PPS dan Sekdes Dalam Video Bapaslon Bupati Pandeglang

PANDEGLANG – Setelah Panitia Pengawas Pemilu (Panwaslu) Kecamatan Menes, Kabupaten Pandeglang melakukan penelusuran terkait video 2 orang ASN yang diduga membagikan pamflet salah satu Bakal Pasangan Calon (Bapaslon) Bupati dan Wakil Bupati Pandeglang, ternyata 2 orang sisanya merupakan anggota Sekretariat Panitia Pemungutan Suara (PPS) dan Sekretaris Desa.

Dalam video tersebut terdapat 4 orang yang tengah memegang pamflet salah satu Bapaslon diantaranya Kadisdukcapil Pandeglang, Didi Mulyadi, Sekertaris Kecamatan Menes, Usep Sudarmana, anggota Sekretariat PPS Menes, Aes dan Sekretaris Desa Purwaraja, Jamin.

Divisi Penindakan Panwascam Menes, Ikmal mengaku sudah melayangkan 4 surat panggilan ke beberapa orang yang ada di dalam video tersebut, namun yang baru memberikan klarifikasi hanya 1 orang yakni anggota sekretariat PPS yang juga bekerja sebagai aparat desa.

“Tadi yang memenuhi panggilan kami baru satu orang. Yang bersangkutan merupakan perangkat desa yang juga sebagai anggota sekretariat PPS,” jelas Ikmal, Senin (24/6/2024).

Ikmal juga mengaku akan kembali melayangkan surat panggilan kedua jika orang-orang yang berada di dalam video tidak kunjung memberikan keterangan pada panggilan pertama. Sebab, pihaknya ingin mendengar secara langsung pengakuan mereka terkait video yang sedang ramai.

“Baru satu orang yang memenuhi pangggilan. Sementara yang lain belum ada, jika hari ini yang berangkutan tidak datang juga maka kami akan kembali melayangkan surat panggilan. Sebab, dalam menangani hal ini kami harus mendapatkan informasi dan klarifikasi dari orang yang bersangkutan,” tutupnya. (Med/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News