CILEGON – Arsitek dan juga dosen Universitas Sultan Ageng Tirtayasa (Untirta) Rifky Ujianto, terpilih sebagai ketua Persatuan Selancar Ombak Indonesia (PSOI) Banten periode 2025-2029.
Rifky menggantikan Donny Agusty dalam Musyawarah Provinsi (Musprov) PSOI Banten di Kota Cilegon, Sabtu (8/3/2025) malam.
Dalam Musprov sekaligus buka bersama para pengurus pengcab se Banten yang dihadiri pengurus KONI Banten. Sementara dari PB PSOI melalui daring, Rifky terpilih melalui voting dengan empat suara dari enam suara jumlah Pengcab. Sementara, dua lainnya adalah untuk Alvin.
Dalam laporannya Ketua Harian Massaro menyebutkan PSOI Banten sudah berkiprah sebelum ditetapkan sebagai cabang olahraga. PSOI resmi bergabung dengan KONI, langsung merambah multi event dari mulai laga eksebisi PON XX di Papua, Pra PON di Bali, dan PON XXI Aceh-Sumut baru-baru ini.
Rapat pemilihan ketua umum PSOI Banten dipimpin oleh Rimba Mahardika, melalui proses pemungutan suara Rifky Ujianto mendapat dukungan suara terbanyak sehingga terpilih sebagai Ketua Umum PSOI Banten Periode 2025-2029.
Pada sambutan Ketua terpilih, Rifky Ujianto menyampaikan rasa syukur musyawarah dapat berlangsung dengan lancar, tertib, adil, dan transparan. Serta memberikan apresiasi dan terimakasih kepada seluruh undangan dan peserta musyawarah yang hadir.
“Olahraga Selancar sebagai olahraga prestasi dan wisata di Banten sangat besar potensinya karena Banten memiliki garis pantai lebih dari 1.000 km dengan karakter ombak kelas dunia seperti di Tanjung Lesung, Sawarna, hingga Ujung Kulon Pulau Panaitan. Spot-spot ombak tersebut sangat ideal untuk dijadikan venue kejuaraan nasional hingga internasional,” kata Rifky.
Rifky Ujianto juga berkomitmen sinergi dengan KONI Banten untuk memajukan Selancar Ombak di Banten, melalui program-program pembinaan atlet dan pelatih, pelatihan Juri Internasional, serta menyelenggarakan multi event kompetisi tingkat daerah, hingga internasional.
“Dengan seluruh potensi yang Banten miliki dan dukungan dari stakeholder, kami optimis PSOI Banten bisa meningkatkan kualitas dari bibit-bibit atlet untuk dipersiapkan menjadi juara-juara kompetisi baik nasional maupun internasional, sehingga dapat mengharumkan Olahraga Selancar Provinsi Banten,”tukasnya.
Tim Redaksi