
LEBAK – Ribuan masyarakat dari berbagai penjuru memenuhi Alun-Alun Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten. Mereka menghadiri istigasah dan doa untuk Palestina, Minggu (12/11/2023).
Dari pantauan BantenNews.co.id di lokasi, masa aksi solidaritas telah berdatangan sejak pagi di Alun-alun Rangkasbitung. Tampak sejumlah warga juga membawa atribut bendera Palestina.
Ketua MUI Kabupaten Lebak KH Pupu Mahpudin mengatakan, semua umat Islam wajib hukumnya untuk mendukung kemerdekaan Palestina.
“Alhamdulillah pada pagi ini, kita masih diberikan kesehatan untuk bisa solidaritas kepada umat Islam yang berada di Palestina,” kata Pupu saat berorasi, Minggu (12/11/2023).
Sementara itu, Tati salah seorang warga Rangkasbitung mengatakan, kehadiran dirinya bersama rombongan untuk mendukung dan mendoakan rakyat yang sedang berjuang untuk kemerdekaan di Palestina.
“Kami sangat sedih, secara agama dan kemanusiaan, sangat biadab tindakan dari Israel terhadap saudara-saudara kita se-agama. Harapan saya semoga peperangan yang terjadi bisa segera dihentikan, karena banyak korban yang tidak berdosa seperti anak-anak,” ucapnya.
Pada acara ini, panitia aksi solidaritas Palestina juga mengumumkan hasil penggalangan dana per jam 09.00 WIB dan berhasil mengumpulkan sebanyak Rp 112 juta. Donasi tersebut bentuk solidaritas dari kaum muslimin yang ada di Kabupaten Lebak. (San/Red)