Beranda Uncategorized Pujian Ketua PBNU : Gus Dur Bilang kalau Mau Cari Orang Ikhlas,...

Pujian Ketua PBNU : Gus Dur Bilang kalau Mau Cari Orang Ikhlas, ya Prabowo!

Capres Prabowo Subianto (Kiri) dan Ketua PBNU KH Said Aqil Siro - foto istimewa theworldnews.net
FollowWhatsApp Channel BantenNews.co.id untuk Berita Terkini

SERANG – Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU), KH Said Aqil Siroj, memuji bakal calon Presiden Prabowo Subianto yang merupakan kawan dekat dari mantan Ketua Umum PBNU, almarhum KH Abdurrahman Wahid atau Gus Dur.

“Prabowo sahabatnya Gus Dur. Gus Dur pernah mengatakan kalau mau cari orang ikhlas di bangsa ini, ya Prabowo. Panjang umur, sehat sejahtera,” ujar Said Aqil Siroj di kantor PBNU, Jalan Kramat Raya, Jakarta Pusat, Kamis (16/8/2018).

Kedatangan Prabowo maupun ke Sandiaga Salahudin Uno ke kantor PBNU untuk melakukan diskusi dan silaturahmi sebagai calon presiden dan wakil presiden pada Pemilihan Umum 2019.

“Mereka memperkuat ikatan silaturahim persaudaraan dengan harapan ke depan semuanya akan lebih baik dan bisa berpolitik dengan berbudaya dan berakhlak. Membangun bangsa ini dengan niat yang baik, demi rakyat, masyarakat kecil, demi meningkatkan martabat bangsa ini,” katanya dilansir viva.co.id.

Rencananya, dari PBNU akan membuatkan kartu anggota Nahdlatul Ulama untuk Prabowo Subianto. Sedangkan Sandiaga Salahudin Uno sebelumnya memang sudah warga NU.

“Insya Allah sedang disiapkan kartu anggota PBNU untuk Pak Prabowo. Kalau Mas Sandi sudah. Mas Sandi mertuanya NU betul, punya Masjid At Taqwa, dan ibundanya dari Cirebon dari rumah saya 7 KM,” ujarnya. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News