Beranda Pemerintahan Ponpes Go Disebut Bisa Wujudkan Kemandirian Ekonomi Pondok Pesantren di Pandeglang

Ponpes Go Disebut Bisa Wujudkan Kemandirian Ekonomi Pondok Pesantren di Pandeglang

Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang melaunching Program Ponpes Go

PANDEGLANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang melaunching Program Ponpes Go. Ponpes Go merupakan salah satu program unggulan Bupati Pandeglang untuk meningkatkan perekonomian masyarakat melalui pemberdayaan UMKM Pondok pesantren di wilayah Kabupaten Pandeglang.

Launching program Ponpes Go diluncurkan
pada saat acara Halal Bihalal keluarga besar Nahdlatul Ulama di Gedung MUI Kabupaten Pandeglang, Kamis (24/4/2025) lalu.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati menyampaikan Ponpes Go salah satu program unggulan Pemerintah daerah dalam upaya meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat dengan memperdayakan UMKM di Pondok pesantren.

“Program Ponpes Go ini memperdayakan UMKM di lingkungan Pondok Pesantren, dengan tujuan mewujudkan kemandirian ekonomi pesantren, “ujarnya.

Ia menjelaskan Ponpes Go ini merupakan program 100 hari kerja Dewi – Iing, setidaknya ada 500 Ponpes dari 1.555 jumlah pesntren di Kabupaten Pandeglang akan kita berikan permodalan pelatihan dan pendampingan melalui pemberdayaan UMKM, “jelasnya.

Sementara itu, Ketua PCNU Pandeglang, Enci Zarkasih menyampaikan apresiasi atas program Ponpes Go dalam rangka memberdayakan ekonomi Pondok pesantren.

“Melalui Ponpes Go, para santri dapat memiliki UMKM, sehingga dapat membantu ekonomi para santri, sehingga berdampak pada peningkatan ekonomi dan kesejahteraan umat,” katanya.

Tim Redaksi

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News