SERANG – Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar menegaskan kepada pelaku usaha daging ayam ras untuk tidak bermain-main harga. Hal itu menyusul masih tingginya harga daging ayam ras di pasaran.
“Jangan sampai merugikan masyarakat. Kalau ada yang bermain nanti akan berhadapan dengan hukum,” tegas Muktabar, Rabu (5/7/2023).
Muktabar juga mengaku akan menggelar operasi pasar jika hingga pekan depan harga daging ayam masih tinggi di pasaran. “Bila dalam minggu ini masih tinggi, kita operasi pasar,” ujarnya.
Dikatakan Muktabar, Pemerintah Provinsi (Pemprov) Banten terus berupaya menjaga keseimbangan harga beberapa komoditas di pasaran. “Intinya kita menjaga terjadinya keseimbangan antara produsen dan konsumen dari titik harga. Kalau harga di pasaran masih tinggi akan merugikan konsumen, begitu pula jika terlalu murah merugikan peternak,” kata Muktabar.
Kembali ditegaskan Muktabar, dirinya sudah meminta Satgas Pangan untuk mengawal fluktuasi harga, khususnya daging ayam ras, telur ayam ras, cabai dan bawang putih.
“Kita (sudah) komunikasikan dengan Satgas (Pangan). Apabila ada hambatan transportasi, ada bermian bisa dilakukan proses hukum yang berlaku,” pungkasnya. (Mir/Red)