SERANG – Menjelang Pilkada 2020 di 4 daerah Banten, Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) PKS Banten memperkenalkan kader yang akan maju sebagai kepala daerah. Partai ini membuka komunikasi dengan partai lain agar berkoalisi.
Ketua PKS Banten, Sanuji Pentamarta mengatakan amanat rakornas partai meminta pengurus daerah mendorong kader internal maju sebagai kepala daerah.
Di Banten, partai ini pada pemilu sebelumnya berada di posisi ke-4 setelah Gerindra, PDIP, dan Golkar.
Di Tangerang Selatan, PKS katanya menyiapkan Ruhama Ben dan Siti Khodizah sebagai calon yang akan diusung partai.
Di legislatif, PKS memiliki 8 kursi dan tinggal berkoalisi dengan sisa partai yang memiliki 2 atau lebih kursi. Sejauh ini, PKS sudah melakukan pendekatan dengan PKB.
“Tangsel termasuk basis PKS karena kita memiliki 8 kursi, jadi prospek bisa mengusung kader sendiri,” katanya dalam jumpa pers di DPW PKS di Cipocok, Kota Serang, Banten, Rabu (11/12/2019) seperti dilansir detik.com.
Di Kabupaten Serang, partai menyiapkan Najib Hamas, yang akan maju. Komunikasi sudah dilakukan ke PAN dan Gerindra. Namun katanya komunikasi politik masih terganjal suasana pemilihan presiden lalu.
Untuk Cilegon, partai juga tak menutup kemungkinan mengusung kader sendiri dan berkoalisi dengan Partai Berkarya. Sudah ada komunikasi politik dan disiapkan kader bernama Nurotul Uyun.
“Sudah waktunya kita serius, kita punya gagasan dan harapan,” pungkasnya.
(Red)