Beranda Peristiwa Petugas Damkar Lebak Evakuasi Balita yang Terjepit di Tiang Penyangga Rumah

Petugas Damkar Lebak Evakuasi Balita yang Terjepit di Tiang Penyangga Rumah

Petugas Damkar Lebak berusaha mengevakuasi seorang anak yang terjepit di tiang penyangga rumah. (Istimewa)

LEBAK – Beredar sebuah video yang memperlihatkan petugas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Lebak tengah mengevakuasi balita 3 tahun yang kepalanya terjepit di antara dua tiang penyangga rumah dengan menggunakan alat dongkrak mobil.

Kepala Bidang Damkar Lebak, Iwan Darmawan mengatakan, petugas yang mendapati laporan langsung menuju lokasi dan segera melakukan evakuasi terhadap balita yang kepalanya terjepit tiang rumah.

“Petugas Damkar berhasil mengevakuasi korban sekitar 5 menit dengan menggunakan dongkrak untuk melebarkan tiang,” kata Iwan saat dihubungi, Senin (6/1/2024).

Ia mengungkapkan, peristiwa balita yang terjepit tersebut diduga kurangnya pengawasan orang tua. Kejadian ini tentunya menjadi pelajaran bagi semua orang tua untuk lebih meningkatkan pengawasan terhadap buah hatinya saat bermain dimana pun tempatnya agar kejadian serupa tidak terulang.

“Akibat anak bermain kurang pengawasan orang tuanya, sehingga anak masuk ke sela tiang, kepalanya tidak bisa keluar lagi karena sempit sehingga panik,” ujarnya.

Iwan mengimbau, agar para orang tua harus lebih memperhatikan dan mengawasi saat anaknya bermain.

“Awasi saat anak bermain, agar tidak terjadi kecelakaan seperti itu,” ucapnya.

Penulis : Sandi Sudrajat

Editor : Tb Moch. Ibnu Rushd

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News