PANDEGLANG – Persatuan Sepakbola Pandeglang (Persipan) berhasil menumbangkan Kolaka Sulawesi dengan skor 4-1 pada babak penyisihan grup Soeratin putaran nasional pada Minggu (27/1/2019) di Stadion Batu Malang, Jawa Tengah.
Adapun gol yang tercipta selama pertandingan berjalan dicetak oleh Deka M Toha pada menit 10, Kluivino menit ke 45 dan dua gol lainnya oleh Bagus Cahya menit 47 dan menit 85.
Wakil Ketua Persatuan Sepakbola Seluruh Indonesia (PSSI) Pandeglang, Mustandi mengungkapkan, dirinya bangga melihat capaian yang dilakukan Persipan.
Kata dia, ini merupakan langkah awal yang bagus untuk dunia persepakbolaan di Kabupaten Pandeglang.
“Dengan banyak gol yang diciptakan, ada peluang besar untuk lolos dipenyisihan grup piala Soeratin putaran nasional. Dan saya yakin sepak bola di Pandeglang akan terus berkembang,” katanya, Selasa (29/1/2019).
Ia mengaku akan bertandang langsung ke stadion untuk menyaksikan pertandingan selanjutnya sebagai bentuk dukungan untuk para pemain yang bertanding.
“Dukungan akan kami berikan untuk para pemain Persipan, untuk itu kami juga akan kesana pada pertandingan selanjutnya,” tambahnya. (Med/Red)