Beranda Peristiwa Pengunjung Pantai Bagedur Nyaris Terjatuh dari Menara Pandang

Pengunjung Pantai Bagedur Nyaris Terjatuh dari Menara Pandang

Tangkap layar video warga nyaris jatuh dari menara pandang Pantai Bagedur. (IST)

LEBAK– Seorang pengunjung  hampir terjatuh dari menara pandang dPantai Bagedur, Kecamatan Malingping, Kabupaten Lebak, Banten. Peristiwa ini diketahui dari video yang beredar luas di masyarakat

Seorang wisatawan perempuan nyaris terjatuh saat hendak  memegang pagar pembatas menara pandang yang sudah rapuh.

Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Lebak, Imam Rismahayadin, mengatakan insiden itu terjadi karena kelalaian dari pihak pengelola.

“Kami sudah mengingatkan berkali-kali, kepada pihak pengelola Pantai Bagedur agar selau memeriksa area yang ada di pantai,” kata Imam saat dihubungi, Selasa (2/5/2023).

Ia menjelaskan, pihak pengelola tidak memasang papan peringatan terkit kerusakan pada pagar menara pandang tersebut.

“Peringatan tidak ditempel, jadi wisawatan terlalu fokus dengan keadaan pantai dan tidak melihat kondisi sekitar sehingga terjadilah kejadian hampir jatuh tersebut,” ujarnya.

Ia menambahkan, pihaknya tidak mengetahui kapan waktunya kejadiannya. Yang pasti memang itu di Pantai Bagedur, dan kejadiannya saat libur Lebaran.

“Kita sudah berkoordinasi dengan pihak Kepolisian, Balawisata, Pokdarwis, dan unsur terkait untuk pengamanan dan kenyamanan wisatawan saat libur Lebaran kemarin,” ucapnya.

Sementara itu, Asep pengelola Pantai Bagedur membenarkan kejadian pengunjung yang hampir terjatuh dari menara pandang. Padahal pihaknya sudah mengimbau pengunjung untuk jangan bersandar atau memegang pagar pembatas di menara pandang.

“Benar, kalau kejadian pastinya kita juga tidak mengetahui, soalnya tidak ada yang laporan ke pos siaga terkait kejadian tersebut,” ucap Asep saat dihubungi BantenNews.co.id, Selasa (2/5/2023).

(San/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News