SERANG β Pelaksanaan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) ditemui banyak masalah. Di Provinsi Banten, panitia PPDB Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) dan Sekolah Menengah Kejuruan Negeri (SMKN) menunda pengumuman hasil seleksi, Sabtu (29/6/2019).
Panitia PPDB Banten mengatakan tengah mengahadapi masalah teknis yang membutuhkan penanganan.
Sehingga menunda pengumuman hasil PPDB Online untuk SMAN dan SMKN hingga waktu yang belum ditetapkan.
“Sehubungan dengan masih adanya proses penyelesaian secara teknis, maka pengumuman kelulusan PPDB SMAN dan SMKN Tahun Pelajaran 2019/2020 diundur sampai batas waktu yang akan ditetapkan oleh panitia PPDB Provinsi Banten,” demikian bunyi Surat Pemberitahuan dari Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Banten tertanggal 29 Juni 2019 seperti dilansir bisnis.com. (Red)