Beranda Bisnis Pemburu Kuliner Wajib Coba Menu Ini di Katuran Dahar Pasar Lama Kota...

Pemburu Kuliner Wajib Coba Menu Ini di Katuran Dahar Pasar Lama Kota Serang

Lokasi Katuran Dahar Pasar Lama Kota Serang

SERANG – Bagi para pemburu kuliner di Kota Serang ada satu tempat yang wajib dikunjungi, yaitu Katuran Dahar. Tempat makan yang terletak di Pasar Lama Kota Serang, Kecamatan Serang ini menawarkan berbagai menu kuliner khas Banten yang menggugah selera.

Salah satu menu yang wajib dicoba di Katuran Dahar adalah Mie Pangsit Teh Samsiyah. Mie Pangsit ini sudah 20 tahun berjualan di Pasar Lama. Robiyah menjelaskan mie nya ini berbeda dari mie ayam pada umumnya, karena komposisi mie nya ini hasil racikannya yang terbuat dari terigu dengan campuran telur.

Dan yang menarik tanpa bahan pengawet yang disajikan dengan pangsit isi ayam , ceker ayam dan baso. Untuk harga mie pangsitnya dibandrol kisaran Rp24.000-Rp. Rp28.000 per porsi.

“Disini paling hari weekend, tapi kalau mie pangsit ini libur sehari yaitu malam Senin,” kata Robiyah, Penjual Mie Pangsit.

Untuk yang ingin makan di rumah, bisa juga pesan Mie Pangsit Ibu Samsiyah dengan menghubungi 087843216592.

“Biasanya yang pesan daerah sekitar Kecamatan Serang aja, yang deket-deket. Kebanyakan pelanggan biasa langsung makan di tempat,” ujarnya.

Selain mie pangsit Ibu Samsiyah, Katuran Dahar juga menawarkan menu otak-otak bakar. Namanya Otak-otak bakar Andi Cakal. Andi, Penjual Otak-otal bakar menjelaslan otak-otak buatannya ini terbuat dari ikan payus yang masih segar. Untuk sambalnya menggunakan sambal kacang yang memiliki cita rasa yang khas, yaitu gurih dan pedas.

“Pasti ketagihan lah. Untuk harga 1 porsi Rp. 30.000 dengan isi 10 bungkus,” ujar Andi.

Selain menu-menu di atas, Katuran Dahar juga menawarkan berbagai macam menu kuliner lainnya, seperti menu pecel ayam, pecel lele, tahu dan tempe dan telor, Nasi timbel, Nasi Jamblang, Nasi bakar Sum-sum Teh Deva, nasi goreng Mas Kabul, dan berbagai makanan dan minuman ringan khas Banten.

Katuran Dahar buka setiap hari, mulai pukul 18.00 hingga 24.00 WIB. Harga menu-menu di Katuran Dahar pun sangat terjangkau, mulai dari Rp10.000 hingga Rp30.000.

Zona khusus kuliner ini mulai aktif sejak Jumat, 1 Desember 2023 lalu.
Zona kuliner itu merupakan zona relokasi para penjual kuliner kaki lima yang sebelumnya terbentang di tepi Jalan Maulana Hasanudin.

Lapak pedagang kuliner yang sebelumnya tersebar-sebar itu, disatukan dalam satu tempat di zona Katuran Dahar berkat inisiasi Dinas Koperasi, Usaha Kecil Menengah, Perindustrian dan Perdagangan (Dinkopkmperindag) Kota Serang. (Dhe/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News