LEBAK – Sebuah pabrik pengolahan kayu yang berada di Kampung Papanggo, Desa Mekarsari, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, terbakar, Minggu (10/9/2023) sekira pukul 06.30 WIB
Asep Johari, petugas Damkar Kabupaten Lebak mengatakan, jika kebakaran diduga dari mesin broiler (mesin pemanas kayu) yang berada di belakang pabrik.
“Api yang berada didalam mesin broiler menyembur keluar dan membakar kayu yang berada di sekitar mesin sehingga mengakibatkan limbah kayu terbakar,” kata Asep saat ditemui di lokasi, Minggu (10/9/2023).
Ia menjelaskan, anggota Damkar menurunkan 1 unit mobil Damkar dan dibantu oleh karyawan pabrik untuk memadamkan api.
“Karena barang yang terbakar kayu, tim sempat kesulitan saat masih fokus untuk memastikan api,” ujarnya.
Asep menambahkan, dalam peristiwa kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa dan tidak sempat merambat kemana-mana.
“Alhamdulillah korban jiwa tidak ada, api pun berhasil dipadamkan tanpa merambat kelokasi lainnya,” ucapnya. (San/Red)