Beranda Peristiwa Malam Idul Fitri, BMKG Prediksi Wilayah Banten Cerah Berawan

Malam Idul Fitri, BMKG Prediksi Wilayah Banten Cerah Berawan

Ilustrasi - foto istimewa kumparan.com

SERANG – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) memperkirakan wilayah Banten akan cerah hingga cerah berawan pada siang di hari ke-30 Ramadan 1440 H jelang malam takbiran, Selasa (4/6/2019).

Siang hari, wilayah Banten diprediksi akan cerah berawan meliputi wilayah Anyer, Bayah, Binuangen, Carita, Labuhan, Malingping, Pandeglang, Rangkas Bitung dan Ujung Kulon.

Untuk wilayah Bojonegara, Cilegon, Ciruas, Gunung Kencana, Lebak, Merak, Serang, Tangerang dan Tigaraksa diprediksi akan cerah pada siang hari.

BMKG memberikan peringatan dini untuk masyarakat mewaspadai potensi gelombang tinggi yang akan terjadi di wilayah Selatan Banten.

“Waspada gelombang tinggi di Samudera Hindia Selatan Banten, Perairan Selatan Banten,” tulis peringatan BMKG seperti dikutip dari suara.com.

Malam hari, wilayah Banten yang akan diprediksi cerah berawan meliputi Binuangen, Carita, Labuhan, Malingping, Rangkas Bitung, Tangerang dan Ujung Kulon.

Untuk wilayah Anyer, Bojonegara, Cilegon, Ciruas, Merak, Pandeglang, Serang dan Tigaraksa diprediksi akan cerah. Sedangkan wilayah Bayah, Gunung Kencana dan Lebak diprediksi akan berawan pada malam hari.

Dini hari wilayah Bayah, Ciruas, Gunung Kencana, Labuhan, Lebak, Pandeglang, Rangkas Bitung, Serang, Tangerang, Tigaraksa dan Ujung Kulon diprediksi akan cerah berawan.

Untuk wilayah Anyer, Binuangen, Bojonegara Carita dan Cilegon diprediksi akan berawan pada dini hari.

Suhu udara di wilayah Banten pada hari ini berkisar 23-33 derajat celsius dan kelembapan berkisar 55-90 persen. (Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News