Beranda Peristiwa Longsor di Komplek Telkom Ciputat Timpa 3 Rumah

Longsor di Komplek Telkom Ciputat Timpa 3 Rumah

Alat berat mengevakuasi material longsoran di Komplek Telkomsel - (Foto Ihya/BantenNews.co.id)

TANGSEL – Wilayah Kota Tangerang Selatan (Tangsel) diguyur hujan disertai angin besar pada Jumat (11/6/2021) malam. Akibat dari peristiwa itu, tanah dan tembok beton yang ada di Komplek Telkomsel longsor menimpa sungai yang ada di bawahnya, sehingga mengakibatkan sungai tersebut mampet.

Tak berhenti di situ, akibat mampetnya sungai tersebut, tanggul yang menahannya pun tak kuat. Sontak saja tanggul yang membatasi perumahan Nerada, Cipayung, Ciputat itu jebol. Air sungai pun mengalir deras ke perumahan Nerada sehingga mengakibatkan banjir.

Salah satu warga yang rumahnya terkena dampak banjir, Junaidi mengatakan selain jatuh ke sungai, tembok beton itu menimpa 3 rumah yang ada di bawahnya.

“Itu kan posisi rumah yang 3 ini tepat berada di bawah tembok beton ini, sehingga saat jebol selain menimpa sungai, beton juga menimpa sebagian rumahnya,” ujar Junaidi kepada BantenNews.co.id di lokasi, Sabtu (12/6/2021).

Untuk mencegah air tersebut mengalir lebih jauh ke perumahan yang lain, warga setempat menjebol turap yang di sebelahnya agar air kembali mengalir ke sungai.

“Kalau korban jiwa sih ga ada. Cuma yang luka-luka tadi ada di bawa ke rumah sakit. Itu yang rumahnya ketimpa tadi,” ungkapnya.

(Ihy/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News