PANDEGLANG – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Pandeglang meluncurkan layanan mobil keliling administrasi kependudukan di Kecamatan Munjul.
Launching layanan mobil keliling Disdukcapil diluncurkan secara simbolis oleh Bupati Pandeglang Dewi Setiani ditandai dengan penyerahan dokumen kependudukan milik warga di Kantor Kecamatan Munjul, Jumat (25/4/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Pandeglang, Dewi Setiani mengatakan peluncuran layanan mobil keliling administrasi kependudukan di Kecamatan Munjul merupakan upaya pemerintah daerah dalam meningkatkan pelayanan publik yang lebih cepat, mudah dan dekat dengan masyarakat.
“Mobil layanan adminduk di Kecamatan Munjul sebagai langkah maju untuk memudahkan masyarakat munjul dan sekitarnya dalam mengurus dokumen kependudukan, “ujarnya.
Ia mengungkapkan kehadiran layanan mobil adminduk ini mempermudah akses layanan publik terutama bagi masyarakat yang kesulitan mengakses Kantor Adminduk karena jarak atau keterbatasan waktu.
Sementara itu Plt Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Pandeglang, Yahya Gunawan Kasbin mengatakan layanan mobil administrasi kependudukan ini melayani masyarakat sebanyak 2 kali dalam satu minggu, “ucapnya.
“Layanan mobil keliling adminduk ini mencakup wilayah Munjul, Sindangresmi, Cikeusik, Picung, dan Kecamatan Bojong semua bisa dilakukan disini (Kecamatan Munjul -red),” terangnya
“Mulai hari ini masyarakat Munjul dan sekitarnya tidak perlu jauh – jauh datang ke Kantor Disdukcapil Pandeglang, semua layanan kependudukan bisa diurus disini melalui layanan mobil keliling administrasi kependudukan, “pungkasnya.
Tim Redaksi