Beranda Komunitas Kreatifnya Remaja BTN Narimbang Indah Lebak Membangunkan Sahur

Kreatifnya Remaja BTN Narimbang Indah Lebak Membangunkan Sahur

Para remaja saat membangunkan sahur.

LEBAK – Berbagai kegiatan dilakukan masyarakat untuk meramaikan Ramadan. Bahkan tradisi membangunkan sahur bisa dikemas menjadi aksi yang lebih kreatif.

Contohnya anak-anak warga BTN Narimbang Indah, Desa Jatimulya, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, yang membangunkan sahur warga setempat menggunakan alat drum band serta ember bekas cat.

Alwi, salah satu remaja BTN Narimbang Indah mengatakan, jika para remaja melakukan persiapan untuk membangunkan warga tersebut dari pukul 01.30 WIB.

“Membangunkan sahur ini sudah menjadi tradisi remaja di sini (BTN Narimbang Indah) setiap bulan Ramadan,” kata Alwi.

Ia menjelaskan, aksi membangunkan sahur ini dilakukan untuk membangunkan warga dalam menyiapkan diri melakukan makan sahur.

“Tujuannya untuk membangunkan masyarakat. Khususnya ibu-ibu yang masak terlebih dahulu, agar tidak tergesa-gesa nanti pada saat sahur,” ucapnya.

Menurutnya, tradisi membangunkan sahur berkonsep drum band juga untuk menghibur masyarakat, seperti halnya anak-anak. Sehingga mereka bisa bangun tidur kemudian bersiap melakukan sahur.

Sementara itu, Nengsih salah satu warga mengatakan, jika yang dilakukan para remaja di BTN Narimbang Indah ini tentunya sangat membantu para ibu-ibu di sini untuk mempersiapkan sahur.

“Sangat membantu sekali, biasanya ibu-ibu lelah dan cape setelah melakukan aktivitas seharian dan tidur pun jadi nyenyak, tapi dengan adanya para remaja yang membangunkan sahur tentunya bisa membangunkan ibu-ibu untuk melakukan persiapan makan sahur bagi keluarga,” katanya. (Tra/San/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News