
SERANG – Komunitas Sepeda Tua Indonesia (KOSTI) Kota Serang akan menyelenggarakan lomba balap dan pawai sepeda tua di Kota Serang pada HUT Kota Serang ke-16 dan Hari Pahlawan mendatang.
Hal Itu disampaikan pada saat audiensi antara Pemkot Serang dan Komunitas Sepeda Tua (Silatnas Kosti) ke V di aula Sekretariat Daerah Kota Serang pada Jumat (28/7/2023). Acara dihadiri sejumlah pejabat, termasuk Asisten Daerah II Kota Serang, Kepala Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kota Serang, serta perwakilan dari KOSTI Kota Serang.
Ketua KOSTI Kota Serang, Aing mengungkapkan rencana kegiatan Silaturahmi Nasional Komunitas Sepeda Tua (Silatnas Kosti) ke V di Kota Serang akan dilaksanakan pada November, sekaligus sebagai bagian dari peringatan Hari Pahlawan. Acara ini akan menjadi momen yang istimewa bagi para penggemar sepeda tua, mengingat KOSTI sendiri merupakan salah satu wadah penting dalam pelestarian warisan budaya yang masih lestari hingga kini.
“Kami berencana menyelenggarakan lomba balap sepeda tua dan pawai sepeda yang akan dimulai dari Gedung Juang dan berakhir di Benteng Speelwijk,” ungkap Ketua KOSTI Kota Serang.
Hal ini diharapkan dapat menjadi daya tarik bagi masyarakat serta menarik minat generasi muda untuk mengenal dan ikut merasakan kemeriahan acara komunitas sepeda tua.
Ia menjelaskan KOSTI Kota Serang merupakan bagian dari KORMI (Komite Olahraga Masyarakat Indonesia) dan berada dalam kategori Olahraga Rekreasi. Dengan adanya dukungan dari pemerintah dan antusiasme dari masyarakat, diharapkan acara Silaturahmi Nasional Komunitas Sepeda Tua (Silatnas Kosti) ke V di Kota Serang akan menjadi sukses dan memberikan manfaat positif bagi semua pihak yang terlibat.
Asisten Daerah II Kota Serang, Yudi Suryadi, mengapresiasi kepada KOSTI Kota Serang yang telah hadir untuk membahas rencana kegiatan Silatnas Kosti ke V di Kota Serang. “Pemerintah Kota Serang sepenuhnya mendukung rencana kegiatan ini dan berharap acaranya berjalan lancar tanpa hambatan,” ujar Yudi.
Pada kesempatan tersebut, Pemkot Serang juga mengundang KOSTI Kota Serang untuk berpartisipasi dalam Pawai Budaya Peringatan HUT Kota Serang yang ke-16, yang akan diadakan pada tanggal 23 Agustus 2023. Kehadiran KOSTI Kota Serang di acara tersebut diharapkan dapat semakin memeriahkan peringatan hari bersejarah bagi Kota Serang. (Dhe/Red)