Beranda Peristiwa KMP Batumandi Mati Mesin, Terapung-apung di Perairan Merak

KMP Batumandi Mati Mesin, Terapung-apung di Perairan Merak

KMP Batumandi milik PT ASDP Indonesia Ferry - foto istimewa kumparan.com

CILEGON – Kapal Motor Penumpang (KMP) Batumandi dilaporkan mengalami kerusakan mati mesin di Perairan Merak, Kota Cilegon, Provinsi Banten, Rabu (12/4/2023).

Peristiwa ini terjadi setelah kapal Ferry tersebut melakukan keberangkatan dari Pelabuhan Merak menuju Pelabuhan Bakauheni, Lampung.

Namun ketika sekitar 15 menit dalam perjalanan KMP Batumandi mengalami kerusakan mesin dan kemudian terapung – apung di Perairan Merak.

Kepala Kantor Balai Pengelola Transportasi Darat (BPTD) Wilayah VIII Banten, Hanjar Dwi Antoro membenarkan peristiwa matinya mesin KMP Batumandi tersebut.

Menurutnya peristiwa matinya mesin KMP Batumandi tak berlangsung lama, sehingga kembali beroperasi hingga bersandar di Pelabuhan Bakauheni.

“Kejadiannya hanya sebentar, sekarang KMP Batumandi sudah beroperasi lagi dan sudah bersandar di Pelabuhan Bakauheni,” ucapnya.

(Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News