Beranda Kampus KKM Kelompok 8 Universitas Al-Khairiyah Gelar Seminar Manajemen Organisasi di Bojonegara

KKM Kelompok 8 Universitas Al-Khairiyah Gelar Seminar Manajemen Organisasi di Bojonegara

KKM kelompok 08 Universitas Al-Khairiyah dan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah melaksanakan kegiatan seminar Manajemen Organisasi

CILEGON – Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) kelompok 08 Universitas Al-Khairiyah dan Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah melaksanakan kegiatan seminar Manajemen Organisasi.

Kegiatan ini mengangkat tema “Implementasi Kepemimpinan dan Mewujudkan Sumber Daya Manusia Yang profesional”. Acara ini dilaksanakan di Aula Masjid Wadasari Desa Karang Kepuh, Kecamatan Bojonegara, Kabupaten Serang pada 10 September 2024.

Kegiatan diikuti oleh mahasiswa KKM kelompok 08 dan pemuda serta masyarakat Wadasari. Warga yang hadir tampak antusias mengikuti seminar manajemen organisasi. Dimana dalam kegiatan ini sebagai dan pemateri dipimpin langsung oleh Dosen pembimbing Lapangan KKM kelompok 08, Supriyadi.

Dosen pembimbing Lapangan KKM kelompok 08, Supriyadi dala. kegiatan ini memberikan usulan prihal program kepemudaan di Kampung Wadasari yaitu membangun bank sampah.

“Dimana dilaksanakannya program ini adalah bagian dari Tri Dharma Perguruan Tinggi yaitu pengabdian kepada Masyarakat,” ujarnya.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News