Beranda Peristiwa Khawatir Membahayakan, Damkar Lebak Evakuasi Ular Sanca di Spiteng Rumah Warga

Khawatir Membahayakan, Damkar Lebak Evakuasi Ular Sanca di Spiteng Rumah Warga

Petugas Damkar Kabupaten Lebak saat mengevakuasi ular sanca di rumah warga.

LEBAK – Dinas Pemadam Kebakaran (Damkar) Kabupaten Lebak berhasil mengevakuasi seekor ular sanca di sebuah rumah warga yang berlokasi di Kampung Cibungur Pasir, Desa Rangkasbitung Timur, Kecamatan Rangkasbitung, Kabupaten Lebak, Banten, Selasa (13/6/2023).

Komandan Regu Damkar Kabupaten Lebak, Ade Apriadi mengatakan pihak Damkar telah menerima laporan dari warga bahwa di rumahnya ada seekor ular Sanca.

“Setelah menerima laporan, anggota pun langsung menuju ke lokasi dan berusaha menangkap ular Sanca yang berada di sebuah spiteng,” kata Ade saat dihubungi, Selasa (13/6/2023).

Ia menjelaskan, dengan menggunakan alat capit ular, anggota pun berhasil menangkap ular sanca tersebut.

“Alhamdulillah, setelah sekitar 1 jam ular tersebut berhasil kita amankan dari dalam spiteng rumah warga. Selanjutnya ular sanca langsung dibawa ke posko Damkar Lebak,” ujarnya.

Ade menambahkan, petugas Damkar Lebak tidak hanya melakukan penanganan musibah kebakaran. Namun, pihaknya juga kerap melakukan penanganan hewan liar yang meresahkan masyarakat, seperti ular, monyet, sarang tawon, dan yang lainnya.

“Jika warga menemukan hewan yang membahayakan sebaiknya memberitahukan kepada Damkar Lebak, karena Damkar Lebak siap memberikan pelayanan terhadap masyarakat 24 jam,” ucapnya. (San/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News