Beranda Peristiwa Kecelakaan Maut, Pemotor Tewas Saat Nyalip Truk di Jalan Serang – Cilegon

Kecelakaan Maut, Pemotor Tewas Saat Nyalip Truk di Jalan Serang – Cilegon

Polisi melakukan olah TKP di lokasi kecelakaan yang terletak di Jalan Raya Serang-Cilegon, Kecamatan Taktakan, Kota Serang pada Jumat (9/9/2022)

SERANG – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Serang-Cilegon, Lingkungan Kemeranggen Kelurahan Tamanbaru, Kecamatan Taktakan, Kota Serang, Provinsi Banten. Dalam insiden itu, M (38) seorang sekuriti sekaligus pengendara motor Honda Beat nopol A-2418-HO meninggal dunia di lokasi kejadian pada Jumat (9/9/2022).

Peristiwa laka lantas itu terjadi ketika motor yang dikendarai korban dengan membonceng AR (16) jatuh saat menyalip sebuah truk tronton nopol B-9505-KYX yang dikemudikan SM (22). Kedua kendaraan diketahui melaju dari arah Serang menuju Cilegon.

“Korban M meninggal dunia serta yang dibonceng yakni AR mengalami luka-luka dan langsung dievakuasi ke RSUD dr. Dradjat Prawiranegara Serang,” ujar Kasat Lantas Polresta Serang Kota Kompol Tri Wilarno, Jumat (9/9/2022).

Korban M maupun AR merupakan warga Kelurahan Cipare Kecamatan Serang, Kota Serang. M yang meninggal dunia mengalami luka memar di dada dan luka robek di bagian pelipisnya. Sedangkan AR mengalami luka lecet baik di tangan maupun kaki kanan dan kirinya. Sepeda motor milik korban pun ringsek akibat terlindas ban bagian depan truk tersebut.

Usai mendapatkan laporan terjadinya kecelakaan, polisi langsung mendatangi lokasi. “Kendaraan yang terlibat kecelakaan mendapat kerusakan kemudian diamankan di kantor Unit Gakkum Lantas Polresta Serang Kota untuk proses penyelidikan,” kata Tri. (Nin/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News