SERANG – Bakal calon (bacalon) Bupati Serang, Ratu Tatu Chasanah berjanji menyelesaikan pembangunan di Kabupaten Serang. Hal itu disampaikan Tatu usai menerima Surat Keputusan (SK) dukungan Partai Bulan Bintang (PBB) di Sekretariat DPW PBB Banten, Cipocok Jaya, Kota Serang, Kamis (18/6/2020).
Tatu memaparkan, selama lima tahun memimpin Kabupaten Serang, masih banyak Pekerjaan Rumah (PR) yang belum terselesaikan.
“Mustahil menyelesaikan pembangunan dalam lima tahun. Saya dan Pak Pandji (Wakil Bupati Serang) masih banyak PR. Ketika saya dilantik (2016) luar biasa dapat tugas yang cukup berat. Ada jalan rusak yang luar biasa, 400 kilometer lebih,” papar Tatu.
Tak ayal, dirinya juga kerap dapat keluhan dari masyarakat. Meski begitu, sebagai kepala daerah sudah merupakan tugasnya untuk menerima keluhan. “Kalau tidak ke pimpinan, kemana lagi mereka mengeluh,” katanya.
Lebih lanjut, Tatu menjelaskan, persoalan pengangguran yang tinggi menjadi masalah tersendiri. Namun, dengan kebijakan-kebijakan yang dikeluarkan dirinya berhasil menurunkan pengangguran sebesar 4 persen.
“Tentunya dengan dukungan DPRD yang di dalamnya terdapat seluruh partai mendukung kebijakan yang dibuat, sehingga kita berhasil menurunkan 4 persen tingkat pengangguran. Lalu dari 12 ribu Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), 60 persennya kita selesaikan tahun ini,” jelasnya.
Menurut Tatu, tantangan ke depan yang harus dihadapi adalah menurunkan angka pengangguran melalui program peningkatan Sumber Daya Manusia (SDM). Hal itu agar masyarakat Kabupaten Serang mempunyai keahlian (skill).
“Di Kabupaten Serang banyak pabrik, tapi sulit mengakses ke sana. Insya Allah ke depan dengan menyiapkan SDM masyarakat bisa bersaing dengan siapapun. Selain itu juga kita akan membuka lapangan kerja melalui peningkatan UMKM,” ujarnya.
“Periode kemarin kami baru selesaikan infrastruktur. Bismilllah, saya bersama Pak Pandji akan menyelesaikan seluruh PR yang tersisa. Kami juga mohon dukungan (PBB) untuk mewujudkan pembangunan di Kabupaten Serang,” sambungnya. (Tra/Mir/Red)