Beranda Bisnis Jelang Pergantian Tahun, Lalu Lintas Pengiriman Sapi Potong di Merak Meningkat

Jelang Pergantian Tahun, Lalu Lintas Pengiriman Sapi Potong di Merak Meningkat

Lalu lintas sapi potong di Merak meningkat jelang tahun baru - foto istimewa
Follow WhatsApp Channel BantenNews.co.id untuk Berita Terkini

CILEGON – Menjelang Tahun Baru, sertifikasi sapi potong asal Sumatera Meningkat. Itu diketahui melalui layanan karantina di penyeberangan Merak – Bakauheni. Dimana layanan di Balai Karantina Kelas II Cilegon disibukkan oleh komoditas sapi potong asal Provinsi Lampung.

“Dari dini hari, IQFAST mencatat sebanyak 250 ekor sapi yang dibawa menggunakan 29 truk,” ujar Teguh Pratomo dokter hewan Balai Karantina Pertanian Cilegon, Sabtu (28/12/2019).

Dikatakan Teguh, bahwa sapi-sapi tersebut telah disertifikasi oleh Karantina Pertanian Lampung.

“Namun disini tetap dilakukan pemeriksaan fisik dan pemeriksaan kelengkapan dokumen sebelum kami terbitkan Sertifikat Pelepasan Karantina Hewan (KH-14),” tambah Teguh melalui siaran tertulis.

Kenaikan lalulintas sapi potong ini terlihat sejak pertengahan Desember 2019, sedangkan beberapa bulan sebelumnya lalulintas sapi hanya berkisar 10 hingga 15 truk per harinya.

Sementara itu, Kepala Balai Karantina Pertanian Cilegon, Raden Nurcahyo menyatakan pihaknya telah menyiagakkan petugasnya selama 24 selama seminggu untuk mengantisipasi peningkatan komoditas tersebut.

Raden memastikan bahwa masyarakat akan tetap dilayani dengan baik meski saat liburan tiba.

(Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News