Beranda Kesehatan Jelang Idul Adha DPKP Pandeglang Antisipasi Penyakit Hewan Kurban

Jelang Idul Adha DPKP Pandeglang Antisipasi Penyakit Hewan Kurban

PANDEGLANG – Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Pandeglang bakal melakukan pemeriksaan hewan kurban yang masuk ke Pandeglang menjelang hari raya Idul Adha. Hal itu untuk mengantisipasi hewan kurban yang mengidap penyakit dijual di pasaran.

Kepala Bidang Peternakan dan Kesehatan Hewan pada DPKP Kabupaten Pandeglang, Wahyu Widayanti menyampaikan, hari Raya Idul Adha tahun ini diperkirakan sekitar 3.014 hewan kurban bakal masuk ke Kabupaten Pandeglang.

Untuk itu, pihaknya bakal melakukan pemeriksaan kesehatan hewan kurban sebelum di jual ke konsumen dengan mendatangi rumah potong hewan kurban. Salah satu penyakit yang harus diantisipasi adalah Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) dan virus Lumpy Skin Disease (LSD).

“Kami bidang peternakan dan kesehatan hewan seperti di tahun-tahun sebelumnya, sesuai Tupoksi kami melaksanakan pengawasan dan pembinaan berupa pemeriksaan hewan di setiap lapak yang ada di Kabupaten Pandeglang,” kata Wahyu, Jumat (17/5/2024).

Langkah yang akan dilaksanakan oleh DPKP yakni membentuk tim dokter hewan termasuk paramedik dan satgas peternakan yang nantinya disebar ke 35 kecamatan di Kabupaten Pandeglang.

“Pemeriksaan itu untuk memastikan hewan kurban itu sehat bebas dari penyakit, dikarenakan Indonesia wabah PMK masih ada, sementara Kabupaten Pandeglang bukan produksi ternak hewan kurban,” ucapnya.

Pemkab Pandeglang juga akan melakukan monitoring terhadap lokasi lapak-lapak penjualan hewan kurban yang tersebar di berbagai wilayah di Kabupaten Pandeglang. Termasuk kelengkapan dokumen administrasi yang harus dimiliki para penjual hewan kurban, salah satunya yakni Surat Keterangan Kesehatan Hewan (SKKH).

Berdasarkan data dari tahun sebelumnya, sebanyak 366 ekor kerbau, 486 ekor sapi, 14 ekor kambing dan 2.148 ekor domba Garut masuk ke Pandeglang yang berasal dari daerah Jawa Barat, Jawa Timur, Lampung, dan daerah lainnya.

“Prediksi kami sekitar 3.014 ekor hewan kurban yang mungkin akan datang ke Kabupaten Pandeglang,” tutupnya. (Med/Red)

 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News