Beranda Hukum Jaga Kamtibmas, Patroli Gabungan Digelar di Wilayah Lebakgedong

Jaga Kamtibmas, Patroli Gabungan Digelar di Wilayah Lebakgedong

Kecamatan Lebakgedong, Polsek Lebakgedong, Polres Lebak melakaksanakan Kegiatan Kegiatan Kepolisian Rutin Yang di Tingkatkan (KKRYD) Patroli gabungan TNI-Polri - foto istimewa

LEBAK – Guna Menjaga situasi Kamtibmas yang aman, kondusif dan mencegah aksi kriminalitas serta tanggap bencana di wilayah Kecamatan Lebakgedong, Polsek Lebakgedong, Polres Lebak melakaksanakan Kegiatan Kegiatan Kepolisian Rutin Yang di Tingkatkan (KKRYD) Patroli gabungan TNI-Polri.

Kapolsek Lebakgedong Iptu Supar mengatakan, tujuan kegiatan Patroli gabungan in guna menjaga kondusifitas wilayah Kecamatan Lebakgedong.

Dalam patroli itu pihaknya mengantisipasi tawuran. Selain itu juga memberikan imbauan tanggap bencana maupun antisipasi kejahatan kasus Curat, Curas, dan Curanmor (C3) untuk menimalisir terjadinya gangguan Kamtibmas.

“Kegiatan Patroli gabungan ini digelar di sepanjang Jalan Cipanas-Warung Banten maupun pemukiman warga yang ada di Kecamatan Lebakgedong yang rawan terjadinya gangguan Kamtibmas dan bencana alam,” ujarnya, Minggu (17/7/2022).

Diharapkan dengan kegiatan Patroli gabungan rutin ini bisa mencegah aksi tawuran dan angka kriminalitas atau aksi kejahatan.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News