SERANG – Lembaga Amil Zakat Harapan Dhuafa (LAZ Harfa) bersama donatur menggelar Aksi Peduli Yatim di Walantaka, Kota Serang, Banten, Kamis (26/7/2018). Kegiatan ini untuk mengisi Hari Anak Nasional.
Aksi Peduli Yatim ini terdiri dari kegiatan santunan serta pembagian paket bantuan alat tulis kepada 60 anak yatim yang ada di Kota Serang.
Menurut Muhamad Mukri, Manajer Program Laz Harfa, pemberian bantuan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap masa depan anak-anak, terutama dari kalangan yatim.
Menurutnya, anak-anak merupakan investasi terbesar suatu bangsa. Menyayangi serta mengasihi mereka bisa dengan memberikan perhatian dan pendidikan karakter sejak dini kepada anak-anak, tidak terkecuali anak yatim yang juga membutuhkan perhatian kita.
“Disini ada sekitar 60 anak yatim dan beberapa diantaranya merupakan yatim piatu yang butuh rangkulan dari kita semua dan mereka perlu untuk kita bahagiakan juga,” ujarnya. (Ink/red)