Beranda Kesehatan Ini Hal yang Harus Diperhatikan Pengidap ISPA

Ini Hal yang Harus Diperhatikan Pengidap ISPA

Ilustrasi - foto istimewa

SERANG – Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) bisa menyerang siapa saja. Penyakit ini disebabkan oleh virus, jamur, atau parasit.

Penyakit ISPA ditandai dengan gejala batuk, pilek, dan demam. Untuk kondisi tidak semakin memburuk, ada beberapa hal yang harus diperhatikan pengidap ISPA dan risiko apa saja yang bisa menularkan penyakit tersebut.

Dilansir dari berbagai sumber, ada 5 hal yang menjadi perhatian soal penyakit ISPA.

1. Perhatikan Gejala 

Penyakit ini bisa ditandai dengan batuk, pilek, bersin, hidung tersumbat, nyeri tenggorokan, sesak napas, demam, nyeri otot, serta sakit kepala. Biasanya gejala penyakit akan berlangsung selama beberapa hari hingga beberapa minggu.

2. Setop Merokok 

Semua orang memang bisa mengalami ISPA. Namun, risikonya disebut lebih tinggi pada beberapa orang contohnya yaitu pada perokok aktif.

Ada beberapa faktor risiko ISPA, yaitu:

• Usia, penyakit ini lebih rentan menyerang anak-anak dan orang yang sudah lanjut usia alias lansia. Sebab, orang di usia tersebut cenderung memiliki sistem kekebalan tubuh yang rendah sehingga mudah terserang penyakit.

• Orang yang memiliki riwayat penyakit tertentu juga disebut lebih rentan mengalami ISPA, sebab gangguan kesehatan bisa memengaruhi sistem kekebalan tubuh. Risiko ISPA meningkat pada orang yang pernah mengalami gangguan pada jantung dan paru-paru sebelumnya.

4. Pengobatan 

ISPA paling sering disebabkan oleh virus, sehingga bisa sembuh tanpa membutuhkan penanganan khusus. Gejala penyakit ini biasanya akan mereda setelah beberapa hari. Namun, ada beberapa cara yang bisa diterapkan untuk mempercepat penyembuhan, seperti:

• Banyak minum air putih.

• Berkumur dengan air garam untuk meredakan sakit tenggorokan.

• Cukup istirahat.

• Terapi uap dengan menghirup uap dari semangkuk air panas yang dicampur minyak kayu putih.

Baca Juga :  OTG Covid-19 Adalah Pembunuh Potensial

• Tidur dengan posisi kepala lebih tinggi agar pernapasan lebih lancar.

• Konsumsi obat jika dibutuhkan.

5. Waktu Tepat ke Dokter

ISPA biasanya akan sembuh tanpa penanganan khusus, terutama jika terjadi karena infeksi virus. Namun, tetap harus waspada.

Segera pergi ke rumah sakit jika gejala penyakit ini tidak kunjung membaik atau bahkan memburuk. Pertolongan medis perlu segera diberikan jika ISPA disertai dengan gejala menggigil, sesak napas, batuk darah, serta penurunan kesadaran.

(Red) 

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News