BANTEN – Film Oppenheimer kemarin mulai tayang di bioskop. Film ini mengangkat kisah seorang fisikawan bernama Julius Robert Oppenheimer. Film karya Christopher Nolan ini mengisahkan penelitian Oppenheimer dalam menciptakan bom atom.
Film dengan latar belakang perang Dunia II ini rilis bersamaan dengan tayangnya film Barbie. Euforia yang dibawa film ini pun membuat banyak orang tertarik menikmatinya.
Ada beberapa fakta menarik dari film kisah epik ini.
Film Adaptasi Buku
Film ini merupakan karya adaptasi buku “American Prometheus: The triumph and Tragedy of J. Robert Oppenheimer”. Buku tersebut memenangkan Puliter Prize yang merupakan penghargaan tertinggi jurnalisme dan sastra di Amerika Serikat.
Meski memenangkan penghargaan ini sudah lama, naskah film ini tetap memiliki kualitas yang tinggi. Terlebih sutradaranya adalah Christopher Nolan.
Durasi sangat panjang
Film ini memiliki durasi yang cukup panjang yakni 3 jam 9 detik. Artinya, film ini menjadi karya Christopher Nolan dengan durasi terpanjang.
Film Christopher Nolan terpanjang sebelumnya dipegang oleh Interstellar, dengan durasi sepanjang 2 jam 49 menit.
Tanpa efek CGI
Christopher Nolan dikenal tidak suka menggunakan efek CGI untuk filmnya. Sebagai gantinya, Nolan lebih memilih untuk mengandalkan practical effect.
Alasannya, ia mengaku lebih suka menantang diri sendiri. Karena itu, film Oppenheimer dibuat Nolan dengan menggunakan efek praktikal dan benar-benar tanpa CGI.
Diperankan aktor dan artis papan atas
Oppenheimer tidak hanya memiliki kisah yang menarik, tetapi juga diperankan oleh para pemain papan atas.
Para pemain tersebut adalah Cillian Murphy sebagai Oppenheimer, kemudian Emily Blunt sebagai Kitty Oppenheimer. Lalu Robert Downey Jr. sebagai Lewis Strauss, dan masih banyak pemain lainnya.
Bukanlah karya hitam putih biasa
Film yang berlatar masa lampau ini membuat Christopher Nolan bereksplorasi. Nolan menggunakan grading hitam putih dan merepresentasikan sesuatu.
Gagasan yang diangkat yakni perspektif sejarah yang tidak dipengaruhi opini maupun emosi.
Ending yang kompleks
Adapun fakta menarik lainnya tentang Oppenheimer adalah film ini hadir dengan ending yang mirip dengan film Nolan yang berjudul Inception.
Oppenheimer akan mengangkat pandangan nihilistik. Masyarakat pun menilai ada kaitan antara ending Inception dan Oppenheimer. (Red)