Beranda Peristiwa Hujan Deras, 450 Kepala Keluarga di Cilegon Terendam Banjir

Hujan Deras, 450 Kepala Keluarga di Cilegon Terendam Banjir

Linkungan Karang Tengah, Kelurahan Kedaleman, Kecamatan Cibeber, Kota Cilegon terendam banjir - foto istimewa

CILEGON – Hujan deras yang mengguyur Kota Cilegon membuat banjir di sejumlah titik. Salah satunya di Linkungan Karang Tengah, Kelurahan Kedaleman, Kecamatan Cibeber, Minggu (20/12/2020). Banjir merendam pemukiman warga hingga ketinggian 50 senti meter.

Menurut keterangan Anggota Tagana Kota Cilegon, Ade banjir terjadi sejak pukul 10.00 WIB. Dampak banjir ini menggenangi rumah warga RT 01, 02, 03, 04 RW 04 dengan jumlah korban sekitar 450 kepala keluarga (KK).

Banjir ini disebabkan hujan intensitas Sedang-Lebat hingg menyebabkan air sungai meluap ke pemukiman.

“Selain itu saluran irigasi yang tertutup oleh bangunan,” terangnya melalui laporan tertulis Badan Penggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Cilegon.

Kondisi saat ini, lanjutnya, air banjir sudah surut. “Situasi aman dan terkendali,” imbuhnya.

(Man/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News