Beranda Pemerintahan Hadiri Haul Tuan Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani, Bupati Tangerang Rela Naik ‘Ojek’

Hadiri Haul Tuan Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani, Bupati Tangerang Rela Naik ‘Ojek’

Foto istimewa

KAB. TANGERANG – Bupati Tangerang A. Zaki Iskandar menghadiri pengajian Haul Tuan Syekh Abdul Qodir Al-Jaelani ke- 61 yang digelar di Pondok Pesantren Al-Istiqlaliyah di Masjid Al- Istiqlaliyyah Kampung Cilongok RT 02 RW 02, Desa Sukamantri, Kecamatan Pasar Kemis, Kabupaten Tangerang, Minggu (8/12/2019).

Pengajian tahunan ini dihadiri puluhan ribu umat muslim dari segala penjuru tanah air yang sudah ramai dan memadati sekitaran masjid bahkan di emperan jalan, dan ada juga yang sudah datang sejak kemarin di kawasan pesantren Istiqlaliah.

Para ulama dan habib tampak berbaur bersama masyarakat. Hadir juga selain Bupati Tangerang Kapolresta Tangerang, Dandim 05/10 Tigaraksa untuk bersama-sama berzikir, berdoa dan bermunajat Kepada Allah SWT.

Kegiatan diisi dengan Zikir, Tahlil, Doa bersama yang dipimpin oleh Abuya KH. Uci Turtusi secara langsung, dan seusai Zikir, acara dulanjutkan dengan tausiyah tentang keagungan dan karomah Tuan Syekh Abdul Qadir.
Dalam acara tersebut juga selain Abuya KH. Uci Turtusi yang berceramah, ada juga Syekh dari Mesir, dan Syekh dari Libya mantan Ketua Toriqoh Dunia, yang kini di jabat oleh Habib Lutfi Bin Yahya pekalongan.

Bupati Zaki yang hadir pada Haul tersebut tidak mau ketinggalan acara, Ia rela menaiki motor ke lokasi acara di Istiqlaliah, dan bermacet bersama jamah lainnya agar tepat pada waktunya.

Zaki hadir di lokasi acara tepat pada pukul 06.00 Pagi dan Ia begitu khusu berzikir, dan bersolawat serta mengikuti satu-demi satu acara yang digelar hingga usai pada pukul 11.20.

(Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News