Beranda Peristiwa Gagal Nyalip, Pemotor Suzuki Satria Tabrak Colt Diesel di Serang

Gagal Nyalip, Pemotor Suzuki Satria Tabrak Colt Diesel di Serang

Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Serang – Petir tepatnya di Kampung Cikoneng, Kelurahan Tinggar, Kecamatan Curug, Kota Serang

SERANG – Kecelakaan lalu lintas terjadi di Jalan Raya Serang – Petir tepatnya di Kampung Cikoneng, Kelurahan Tinggar, Kecamatan Curug, Kota Serang, Sabtu (6/2/2021) malam.

Peristiwa terjadi saat kendaraan motor Suzuki Satria A-4440-GA yang dikendarai Asep Sutarya (35) warga Kampung Sanding, Desa Sanding, Kecamatan Petir, Kabupaten Serang melaju ke arah Serang menuju Petir.

“Di lokasi kejadian diduga berjalan dengan kecepatan tinggi kurang hati-hati ketika menyalip kedaraan sejenis minibus yang tidak diketahui identitasnya sehingga menabrak bagian samping kanan  kendaraan Mitsubishi Colt Diesel BE-9535-UG yang dikemudikan Dede Ardiantoro dari arah berlawanan,” kata Kasat Lantas Polres Serang Kota AKP Gesit Febriatmoko, Minggu (7/2/2021).

Akibat kecelakaan lalu lintas tersebut pemotor Asep Sutarya mengalami luka-luka kemudian dievakuasi ke RSUD Provinsi Banten untuk mendapatkan perawatan medis.

“Kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan mendapatkan kerusakan kemudian diamankan ke Unit Laka Polres Serang kota untuk proses penyelidikan,” ujar Kasat.

(You/Red)

Temukan Berita BantenNews.co.id di Google News