PANDEGLANG – Sebanyak 6 orang warga di Kampung Tenjolaya, Kelurahan Kabayan, Kecamatan Pandeglang, Kabupaten Pandeglang terjangkit penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD). Keenam orang tersebut sempat dirawat di puskesmas sebelum akhirnya dinyatakan pulih.
Ketua RT 01, Sahidin mengatakan, saat ini dari 6 orang yang sempat dirawat 4 orang diantaranya sudah dinyatakan sembuh total, sedangkan 2 orang lainnya masih dalam tahap pemulihan.
Kata dia, agar penyakit DBD tidak kembali menjangkiti warga lain pihaknya sudah melakukan koordinasi dengan puskemas setempat agar dilakukan fogging di rumah warga yang terjangkit dan sekitarnya.
“Ada 6 warga disini yang kena nyamuk Demam Berdarah Dengue (DBD), sekarang alhamdulillah udah sembuh. Ini sedang dilakukan fogging agar masyarakat sehat dan terhindar dari nyamuk demam berdarah,” katanya saat memantau petugas fogging, Selasa (5/7/2022).
Di tempat yang sama, Lurah Kabayan, Imat Rohimat mengungkapkan bahwa foging harus sesegera mungkin dilakukan untuk mencegah penyebaran DBD di wilayah itu. Selain itu, pihaknya juga melakukan imbauan pada masyarakat untuk melakukan pola hidup sehat salah satunya dengan membuang sampah pada tempatnya.
“Pada kesempatan ini kita sedang melakukan fogging untuk membasmi jentik nyamuk di lingkungan rumah warga, dibantu dari Puskesmas Cikupa Pandeglang, sehingga dengan penyemprotan fogging ini masyarakat terhindar dari nyamuk yang membahayakan,” tambahnya. (Med/Red)