SERANG – Dinilai pro rakyat terhadap segala kebijakannya, kinerja Menteri BUMN, Erick Thohir mendapat dukungan dari organisasi Pusat Kedaulatan Rakyat (PAKAR) Banten. Mereka mengklaim sebagai organisasi gerakan rakyat. Di mana motor-motor penggeraknya adalah kaum muda lintas organisasi dan profesi.
PAKAR merupakan organisasi rakyat yang terdiri dari kaum muda lintas organisasi dan profesi, terbentuk atas kesadaran kaum muda, dilandasi semangat Pancasila, bergerak bersama rakyat, demi kedaulatan rakyat, dan demi Indonesia yang merdeka berdaulat.
Ketua Majelis Pimpinan Wilayah PAKAR Banten, Suparta Kurniawan mengatakan pihaknya bersama pengurus di Kota dan Kabupaten di wilayah Banten mengatakan segera membentuk struktur PAKAR hingga ke tingkat desa.
“Jadi tokoh nasional yang muda yang bersih yang berintegritas kita tawarkan mudah-mudahan diterima oleh semua masyarakat Indonesia khususnya di Banten untuk mencalonkan diri sebagai calon presiden 2024. Kami sudah siap apapun yang akan dilakukan pak Erick. Kami siap untuk membangun negeri bersama pak Erick,”ucapnya di salah satu rumah makan di Kota Serang, Jumat (25/2/2022).
Sementara itu Sekjen PAKAR nasional Abi Rekso Panggalih mengatakan Majelis Pimpinan Nasional Pusat Kedaulatan Rakyat (PAKAR) sebagai instrumen yang merekatkan rakyat dengan program program pemerintah.
“PAKAR adalah satu organisasi yang memang mengambil peran tanggung jawab terhadap dan kedaulatan masyarakat. Kami melihat bahwa dalam hari-hari ini Pemerintah perlu kami bantu masyarakat kita perkuat. Yang mana kami menilai bisa bersinergi dengan terobosan Menteri Erick Thohir,” ucapnya.
Maka dalam konteks itu juga PAKAR lahir sebagai wadah perjuangan lintas kepentingan. Meski keberpihakan PAKAR tentu pada lapisan rakyat rentan paling bawah.
“Hari ini kami dari pimpinan nasional PAKAR menghadiri undangan dari teman-teman wilayah yang memang sudah kami memberikan mandat untuk membangun struktur sampai di level desa-desa,” ucapnya. (Dhe/Red)