PANDEGLANG – Bus pariwisata berwarna kuning dengan nomor polisi AG 7235 US mengalami rem blong hingga menabrak 6 kendaraan di Jalan Raya AMD Lintas Timur Jurusan Kadubanen – Cipacung tepatnya di Kampung Jaliti, Kelurahan Kabayan, Kecamatan Pandeglang, Kabupaten Pandeglang.
Berdasarkan informasi yang dihimpun, kecelakaan itu bermula saat bus berwarna kuning yang dikemudikan oleh Ujang Abdurahman membawa puluhan penumpang melaju dari arah Kadubanen menuju Cipacung.
Pada saat melintasi turunan diduga bus tersebut mengalami rem blong hingga hilang kendali dan menabrak bagian belakang Motor Honda Scopy yang ada di depannya. Setelah menabrak satu motor, bus tadi menabrak kembali motor Yamaha MX dan menabrak dagang es yang berada di samping jalan.
Tidak berhenti disitu, bus yang masih melaju menabrak sepeda motor milik penjual bakso kemudian menabrak bagian belakang mobil Honda Brio, mobil Toyota Rush dan menabrak mobil Toyota Cayla.
Bahkan kejadian kecelakaan itu viral di media sosial, dalam video yang diunggah oleh salah satu pengguna Medsos memperlihatkan satu unit motor masuk ke kolong mobil bus tadi.
Dividen tersebut juga tampak anggota Satlantas Polres Pandeglang berada di lokasi kejadian. Beruntung dalam kejadian tersebut tidak sampai memakan korban jiwa hanya kendaraan yang mengalami rusak.
Hingga berita ini diturunkan, wartawan masih berusaha meminta konfirmasi dari Kasat Lantas Polres Pandeglang, AKP Jeany Vidianiati untuk memastikan kejadian tersebut. (Med/Red)