CILEGON – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) meminta warga tetap tenang. Sebab, gelombang tinggi di wilayah Anyer, Kabupaten Serang dan sekitar bukan tsunami.
“Itu hanya gelombang biasa. Memang kami mencatat ada kenaikan gelombang setinggi dua meter dari biasanya,” ujar Kepala BMKG Serang, Fachrurozi dihubungi wartawan, Sabtu (22/12/2018) malam.
Dia menyatakan bahwa BMKG belum mencatat adanya gempa di wilayah pantai Anyer dan sekitarnya.
“Kalau memang tidak terjadi gempa, seharusnya tsunami tidak ada,” terangnya.
“Kalau adanya kenaikan gelombang memang ada, tapi kami belum tahu itu dipicu apa. Namun kemungkinan dipicu gelombang biasa. Soalnya kita tidak mencatat adanya gempa di wilayah tersebut,” paparnya.
Dia mengimbau kepada masyarakat tetap tenang. “Masyarakat tetap tenang dan tidak panik,” imbuhnya. (Man/Red)