SERANG – Bulan suci Ramadan membawa berkah bagi banyak orang, termasuk Riski, seorang pegawai jasa ekspedisi di Kota Serang.
Di sela kesibukannya bekerja pagi hari, ia memanfaatkan waktu sore untuk berjualan es segar di kawasan Stadion Maulana Yusuf Ciceri, Kota Serang.
Usaha yang diberi nama Es Bang Riski ini sukses menarik banyak pembeli, terutama menjelang waktu berbuka puasa.
Riski menawarkan berbagai varian es, seperti es buah, es campur, dan es teh, yang semuanya dibanderol dengan harga terjangkau, hanya Rp5.000 per cup.
Meski murah, rasanya yang segar dan nikmat membuat dagangannya selalu laris manis. Dalam waktu tiga jam berjualan, lebih dari 100 cup terjual, menghasilkan omzet hingga Rp500 ribu per hari.
“Saya jualan es hanya saat Ramadan. Mumpung momennya pas, jadi bisa cari tambahan buat Lebaran nanti,” ujar Riski ditemui di lokasi, Jumat (7/3/2025).
Menurutnya usaha es segarnya ini menjadi cara untuk mengumpulkan uang tambahan agar bisa merayakan Idul Fitri dengan lebih bahagia bersama keluarga.
“Dengan semangat berwirausaha, saya membuktikan bahwa Ramadan bukan hanya waktu untuk beribadah, tetapi juga momen untuk mencari rezeki tambahan,” ujarnya.
Antrean pembeli di lapak Es Bang Riski selalu ramai menjelang waktu berbuka. Beberapa pelanggan mengaku ketagihan dengan kesegaran es yang dijualnya.
“Setiap tahun kalau Ramadan pasti beli es di sini. Rasanya enak, segar, dan harganya murah. Cocok buat buka puasa,” ujar Fadli, seorang pembeli.
“Es buahnya segar banget, manisnya pas, dan porsinya juga banyak. Saya sering beli untuk keluarga di rumah,” ujar Nur, pembeli lainnya.
Penulis : Ade Faturohman
Editor : Tb Moch. Ibnu Rushd