PANDEGLANG – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Pandeglang melantik sebanyak 3.759 Pengawas Tempat Pemungutan Suara (PTPS) Pemilu 2024. Pelantikan tersebut dilakukan selama 2 hari di Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam) masing-masing, Senin (22/1/2024).
Koordinator Divisi Sumberdaya Manusia pada Bawaslu Pandeglang, Lina Herlina mengatakan, jumlah pelamar PTPS sebanyak 4.485 orang namun yang lulus seleksi administrasi dan wawancara.sebanyak 3.759 orang
Kata Lina, pembentukan PTPS sesuai undang-undang nomor 7 tahun 2017 dan perubahan Undang-undang nomor 7 tahun 2023 serta Perbawaslu nomor 4 tahun 2022.
“Pembentukan PTPS ini dilakukan oleh Panwascam sehingga pelantikannya pun dilakukan oleh Panwascam masing-masing, karena Pandeglang ini cukup besar dan kecamatannya juga banyak, maka pelantikannya dilakukan dalam 2 hari dari tanggal 21-22 Januari 2024,” kata Lina usai pelantikan PTPS Kecamatan Pandeglang.
Ia menjelaskan, pelantikan PTPS dilakukan selama 2 hari dan dibagi menjadi 2 wilayah dimana pelantikan pertama meliputi daerah Pemilihan (Dapil) 3,4 dan Dapil 5 dilakukan pada tangga 21 Januari 2024 dan untuk Dapil 1, 2 dan Dapil 6 dilakukan hari ini.
“Mekanisme pembagian (waktu pelantikan) ini karena kami keterbatasan jumlah komisioner untuk melakukan monitoring pelantikan dan pembekalan PTPS. Jadi selain pelantikan, juga ada pembekalan sehingga harus kami monitoring apakah dilakukan atau tidak oleh Panwascam,” jelasnya.
Sesuai dengan Undang-undang pembentukan PTPS dilakukan maksimal 23 hari sebelum pemungutan penghitungan dan dibubarkan 7 hari setelah pemungutan dan penghitungan suara. Namun selain tugas inti mengawasi pemungutan penghitungan suara, para PTPS ini juga diberikan tugas untuk ikut mengawasi proses Pemilu terutama disaat masa tenang.
“Tapi memang kami juga memetakan kerawanan, apalagi pada masa tenang itu ada kerawanan seperti money politic dan lain sebagainya. Maka kami mendorong PTPS ini tidak hanya melakukan tugasnya di hari H saja tetapi juga mereka bertugas di waktu-waktu yang rawan untuk mengoptimalkan kerja pengawasan kami juga. Kami mengimbau mereka untuk ikut terlibat melakukan pengawasan secara aktif pasca dilantik ini,” tutupnya. (Med/Red)